Contoh Soal Materi Antroposfer, Adaptasi, Wilalayah Budaya Bumi dll (Pilihan Ganda & Essay)

Contoh Soal Materi tentang  Antroposfer,  Adaptasi, Wilalayah Budaya Bumi Pilihan Ganda

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!
1. Lapisan permukaan bumi yang mendukung kehidupan manusia adalah ....
a. geosfer
b. hidrosfer
c. antroposfer
d. biosfer
e. ionosfer

2. Luas daratan di bumi yang dapat ditempati manusia adalah ....
a. 7 persen
b. 60 persen
c. 29 persen
d. 20 persen
e. 33 persen

3. Faktor-faktor lingkungan alam yang mendasari kehidupan manusia, kecuali ....
a. iklim
b. relief
c. hewan
d. tanah
e. adaptasi manusia

4. Faktor letak geografis dalam faktor-faktor lingkungan alam yang mendasari kehidupan manusia, kecuali ....
a. letak garis lintang
b. luas wilayah
c. letak garis bujur
d. keterjangkauan
e. jarak

5. Pantai fyord dapat dijumpai di negara ....
a. Swedia
b. Belgia
c. Skandinavia
d. Irlandia
e. Norwegia

6. Kemampuan melakukan penyesuaian untuk mempertahankan hidup pada manusia disebut ....
a. ilmu pengetahuan
b. adaptasi
c. revolusi
d. teknologi
e. evolusi

7. Teknologi yang diciptakan manusia merupakan hasil adaptasi jenis ....
a. adaptasi tingkat tinggi
b. adaptasi aktif
c. adaptasi peralatan
d. adaptasi somatis
e. adaptasi genetis

8. Manusia bertempat tinggal berarti mampu beradaptasi, dan bertempat tinggal menetap disebut ....
a. setlemen
b. komuter
c. migran
d. sedenter
e. nomaden

9. Pembagian wilayah budaya di bumi memerhatikan faktor-faktor berikut, kecuali ....
a. bahasa
b. pemukiman dan arsitektur
c. sistem politik
d. agama
e. warna kulit

10. Pembagian wilayah di seluruh permukaan bumi dibagi menjadi ....
a. 7 d. 10
b. 8 e. 11
c. 9

11. Masyarakat yang termasuk wilayah budaya Timur mempunyai salah satu ciri ....
a. bersifat kekotaan
b. bersifat kedesaan
c. bersifat nomaden
d. bersifat agresif
e. mayoritas penduduknya beragama Islam

12. Daerah budaya yang bercirikan kapitalisme, industrialisme, dan urbanisme memuncak adalah ....
a. Eropa dan Anglo Amerika
b. Eropa Timur
c. Anglo Amerika
d. Australia
e. Australia dan Anglo Amerika

13. Daerah budaya kering dan mempunyai sumber daya alam melimpah berupa ....
a. pasir
b. batubara
c. minyak bumi
d. emas
e. uranium

14. Sistem pemerintahan di wilayah budaya Amerika Latin kebanyakan adalah ....
a. demokratis
b. komunis
c. diktator
d. kolonialis
e. sosialis

15. Daerah budaya yang paling sedikit penduduknya adalah ....
a. Australia-Selandia Baru
b. kering
c. kutub
d. Pasifik
e. komunis


Contoh Soal Materi Antroposfer Uraian Essay

Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat dan tepat!
1. Mengapa wilayah daratan di bumi yang dapat ditinggali manusia hanya seperlima bagian saja?
2. Mengapa faktor iklim merupakan faktor utama yang memengaruhi kegiatan manusia di bumi?
3. Mengapa adaptasi manusia terhadap lingkungan hidupnya bersifat sangat toleran?
4. Mengapa adaptasi manusia terhadap lingkungan hidup bersifat aktif?
5. Mengapa adaptasi manusia terhadap lingkungan mampu mengubah dunia?

6. Mengapa daerah budaya Afrika di masa lalu disebut benua terbelakang?
7. Mengapa daerah budaya Eropa-Anglo Amerika paling maju dalam industri, pendidikan, ekonomi, dan pemerintahan?
8. Mengapa daerah budaya kering disebut dengan negara petro dolar?
9. Mengapa yang disebut penduduk Australia adalah penduduk pendatang kulit putih bukan penduduk asli Australia?
10. Jelaskan penyebab negara Jepang, Singapura, dan Hongkong lebih menonjol di bidang ekonomi dibandingkan dengan negara-negara daerah budaya Timur lainnya!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Contoh Soal Materi Antroposfer, Adaptasi, Wilalayah Budaya Bumi dll (Pilihan Ganda & Essay)"

Posting Komentar